Tuesday 4 December 2012

Tugas dan Tanggungjawab Bagi Pemegang Jabatan

"Apabila kamu menghendaki agar tidak disingkirkan, maka janganlah kamu menguasai jabatan yang tidak kekal bagimu"

Seseorang yang sempurnya akalnya, tentulah merasa enggan atau bahkan menolak apabila diserahi tugas untuk memegang suatu jabatan. Sebab nampaknya saja itu menyenangkan. Karena dapat membuat orang menjadi terpandang berpenghasilan besar dan sebagainya. 

Akan tetapi dibalik itu, jabatan mempunyai tanggung jawab yang besar yang harus dipertanggung jawabkan kelak di depan Pengadilan Allah. Semakin tinggi jabatan yang dipegangnya, semakin besar pula tanggung jawabnya.

Berkaitan dengan tanggung jawab ini, Rasulullah SAW telah bersabda sebagaimana yang disebut dalam Hadits Riwayat Bukhori berikut ini, yang artinya :

"Kamu semua adalah pengembala (pemimpin) dan kamu semua kelak akan ditanya tentang pengembalaannya. Kepala Negara adalah pengembala dan akan ditanya tentang pengembalaannya (rakyatnya). Orang laki-laki adalah pengembala keluarganya dan akan ditanya tentang pengembalaannya. Dan orang perempuan adalah pengembala di dalam rumah suaminya dan akan ditanya tentang pengembalaannya (perihal rumah tangga)"

dikutip dari buku Hakekat Ma'rifat, Hal : 83
Penerbit : Bintang Usaha Jaya, Surabaya

Rating: 5